Depot Iqro As-Salam

Tips Cara Menghatamkan Al-Quran




Cara Menghatam al-Qur'an di Bulan Ramadhan.




1⃣ *UNTUK SATU KALI KHATAM* :

1. Shalat Subuh 4 halaman

2. Shalat Zhuhur 4 halaman

3. Shalat 'Ashar 4 halaman

4. Shalat Maghrib 4 halaman

5. Shalat 'Isya 4 halaman




2⃣ *UNTUK DUA KALI KHATAM* :

1. Shalat Subuh 8 halaman

2. Shalat Zhuhur 8 halaman

3. Shalat 'Ashar 8 halaman

4. Shalat Maghrib 8 halaman

5. Shalat 'Isya 8 halaman




3⃣ *UNTUK TIGA KALI KHATAM* :

1. Shalat Subuh 12 halaman

2. Shalat Zhuhur 12 halaman

3. Shalat 'Ashar 12 halaman

4. Shalat Maghrib 12 halaman

5. Shalat 'Isya 12 halaman.




*_"Barang siapa menunjukkan satu kebaikan, maka baginya pahala semisal orang yang mengikuti KEBAIKAN tersebut."_*

(HR. Muslim, no. 1893)




*Marhaban Yaa Syahru Ramadhan*.

Semoga bermanfaat

Buku Prestasi Ramadhan, Ramadhan For Kids






Ramadhan For Kids adalah panduan orangtua untuk mendampingi anak mengisi waktu di bulan suci.
Berisi :
1. Tips Bagi Orang tua
2. Penanda Harian.
3. Cheklist Aktifitas.
4. Silabus Topik Harian.
5. Quality Time.

 Silahkan bisa di Download gratis dan share ke banyak orang tua


DOWNLOAD DISINI




Lanjutan Seri Cerita Menghafal Nomer dan Nama Surat dalam Al-Quran



Cerita III; (Surah 21 – 30)

PARA NABI pergi HAJI diikuti oleh ORANG-ORANG BERIMAN berpakain putih – putih sehingga laksana CAHAYA yang menjadi PEMBEDA ANTARA YANG BENAR DAN BATHIL seperti ceritanya PARA PENYAIR tentang SEMUT dalam buku KISAH -KISAH dan juga tentang LABA-LABA yang menyerang BANGSA ROMAWI.

NO KRONOLOGI CERITA

21 PARA NABI – AL ANBIYA

22 HAJI – AL HAJJ

23 ORANG – ORANG BERIMAN-AL MU‟MINUN

24 CAHAYA – AN NUR

25 PEMBEDA ANTARA YANG BENAR DAN BATHIL – AL FURQON

26 PARA PENYAIR – ASY SYU „ARO

27 SEMUT-AN NAML

28 KISAH-KISAH – AL QOSHOSH

29 LABA-LABA – AL „ANKABUT

30 BANGSA ROMAWI – AR RUM




Cerita IV; (Surah 31 – 40)

LUKMAN tidak berSUJUD di kaki GOLONGAN YANG BERSEKUTU dengan KAUM SABA‟ yang tidak beriman kepada Yang Maha PENCIPTA. Sementara itu YASIN menyiapkan orang YANG BERSHAF – SHAF membentuk huruf SHOD dengan ROMBONGAN – ROMBONGAN untuk memohon kepada YANG PENGAMPUN dari kesalahan.

NO KRONOLOGI CERITA

31 LUKMAN – LUQMAN

32 SUJUD – AS SAJDAH

33 GOLONGAN YANG BERSEKUTU – AL AHZAB

34 KAUM SABA‟ – SABA‟

35 PENCIPTA – FATHIR

36 YASIN – YASIN

37 YANG BERSHAF-SHAF – ASH SHOOFFAT

38 SHOD – SHOD

39 ROMBONGAN-ROMBONGAN – AZ ZUMAR

40 YANG PENGAMPUN – GHOFIR







Cerita V; (Surah 41 – 50)

YANG DIJELASKAN dalam MUSYAWARAH itu tentang hukum PERHIASAN bukan tentang KABUT membawa orang YANG BERLUTUT di BUKIT – BUKIT PASIR, saat MUHAMMAD mendapat KEMENANGAN ditandai dengan KAMAR – KAMAR bertuliskan huruf QOF.

NO KRONOLOGI CERITA

41 YANG DIJELASKAN – FUSHSHILAT

42 MUSYAWARAH – ASY SYURA

43 PERHIASAN – AZ ZUKHRUF

44 KABUT – AD DUKHAN

45 YANG BERLUTUT – AL JATSIYAH

46 BUKIT-BUKIT PASIR – AL AHQOF

47 MUHAMMAD – MUHAMMAD

48 KEMENANGAN – AL FATH

49 KAMAR-KAMAR – AL HUJURAT

50 QOF – QOF

klik untuk lihat sebelumnya :
Seri Menghafal Nama Surah Seri 1

Daftar Harga dan Ukuran Buku Iqro serta kelengkapan ngaji

Spesifikasi Produk Kelangkapan Ngaji 

alquran iqro waqfu wal ibtida alquran lanjutan iqro 6

Al-Quran Lanjutan Iqro 6 adalah Al-Quran yang diperuntukan bagi yang sudah selesai belajar Iqro 6. Al-Quran tersebut adalah Al-Quran yang lanjutan iqro 6 Waqfu wal ibtida.


alquran harga murah untuk pengadaan jumlah banyak
Al-Quran dengan harga hanya Rp. 25.000 didalam nya ada materi Tajwid. Bahan kertas burah bisa dipesan segera untuk dibagi kesetiap santri atau stock TPA, Madrasah dan Masjid.

Alquran perkata dengan tajwid warna enak dibaca
AL-Quran yang satu ini sangat enak untuk dibaca karena terjemahnya perkata. Pada ayat yang mengandung tajwid ada warna khusus. Untuk dibaca setiap hari sangat nyaman. SIlahkan dipesan untuk keluarga, madrasah, TPA dan Masjid.


Harga terbaru
Kecil Rp. 2750
Besar Rp. 5.500

Buku Iqro klasikal adalah buku iqro ringkasan jilid 1-6. Sangat sesuai untuk belajar Al-Quran Orangtua. Tersedia dalam jumlah banyak bisa dipesan untuk Pengajian Orang tua.


Buku Iqro yang lengkap dengan Juz Amma berisi satu bandel iqro 1-6. Sangat sesuai untuk belajar Al-Quran di TPA, Madrasah dan Masjid. Tersedia ribuan. Bisa dipesan jumlah banyak.

Buku Iqro 1 Bandel jilid 1-6 jadi satu. Sangat cocok untuk belajar Al-Quran anak-anak di TPA, Madrasah dan Masjid. Tersedia sampai ribuan untuk pengadaan maupun bisa dijual lagi.

Spesifikasi :
Buku Iqro Per Jilid ( Pisah Jilid 1, 2, 3, 4, 5, 6 )
Iqro Ukuran kecil (10,5 x 15 cm) Kertas Buram  @ Rp. 2000
Harga satu Paket Rp. 12.000
Iqro Ukuran Besar (15 x 21 cm) Kertas Buram  @ Rp. 3.750
Harga satu Paket Rp. 22.500


Buku Iqro perjilid Pisah 1-6. Buku Iqro yang dipisah-pisah. Iqro jilid 1, iqro jilid 2, iqro jilid 3, iqro jilid 4, iqro jilid 5 dan Iqro jilid 6.

Iqro peraga klasikal adalah peraga iqro ukuran besar yang bisa digunakan satu kelas. Ukuran jumbo lebih praktis untuk digunaka guru atau ustadz atau ustadzah.

Buku Iqro bisa ganti sampul untuk keperlua sosial. Bisa ganti logo perusahaan atau lembaga. Sangat efektif untu sumbangan sosial. Minimal pemesanan 5000 buku iqro untuk harga sesuai harga standar buku iqro tersebut. 




Kalau ingin memesan hubungi Kami Depot Iqro Assalam
ke HP/ WA 0821.3363.1419

Tentukan Jumlahnya dan Jenis Buku Iqro
Kasih Alamat Kirimnya
Transfer Pembayaran
Barang Siap Kirim




Ilmu Parenting Islam : Lembut Itu ada Takarannya

Ilmu Parenting dengan cara mendidik dengan lembut


*Lembut Itu Ada Takarannya*

Oleh: *Mohammad Fauzil Adhim*

Ada tiga hal penting dalam mendidik anak. Ketiganya merupakan sifat terpuji, bukan hanya dalam mendidik anak. Yang pertama adalah kelembutan atau _rifq._ Apa itu _rifq?_ Sikap yang ramah, bersahabat, lembut, santun ketika melakukan muamalah dengan orang lain, termasuk ketika orangtua berhubungan dengan anak dalam kehidupan sehari-hari.

_Ar-Rifq_ *(الرفق)* itu diperlukan bukan hanya dalam suasana gembira atau menyampaikan nasehat. Bahkan saat memberikan hukuman maupun konsekuensi kepada anak pun, tetap diperlukan sikap rifq. Dengan itu anak merasakan bahwa orangtua menyayangi dia, bahkan di saat menghukum. Hilangnya rifq, meskipun dalam keadaan sedang memenuhi keinginan anak, menjadikan anak sulit merasakan cinta orangtua kepadanya. Ia tidak yakin orangtua peduli kepadanya. Padahal merasa dicintai merupakan awal tumbuhnya rasa hormat dalam diri anak kepada orangtua.

Sesungguhnya besarnya rasa hormat mendorong anak untuk taat, meskipun orangtua tidak sedang berada di hadapannya. Sangat berbeda ketaatan yang muncul karena anak tidak berdaya menghadapi orangtua dengan ketaatan yang tumbuh dari rasa hormat. Jika anak taat semata karena takut kepada orangtua, maka ketika kendali maupun pengawasan orangtua melemah, ketaatan anak pun akan melemah.

Sesungguhnya Allah Ta’ala itu Maha Ramah-Lembut _(Rafiq)._ Dan Allah *Ar-Rafiq* mencintai kelembutan. Dari ‘Aisyah _radhiyallahu ‘anha,_ Rasulullah _shallaLlahu ‘alaihi wa sallam_ bersabda:

إِنَّ اللهَ رَفِيْقٌ يُحِبُّ الرِّفْقَ ، وَيَعْطِي عَلَى الرِّفْقَ مَا لاَ يَعْطِي عَلَى الْعُنْفِ ، وَمَا لاَ يَعْطِي عَلَى سِوَاهُ

“Sesungguhnya Allah itu Rafiq (Maha Lembut) dan mencintai _rifq_ (kelembutan, keramahan), Dia memberikan kepada lemah-lembut _(rifq)_ apa-apa yang tidak diberikan pada sikap _‘anaf_ (kasar-keras), dan tidak pula Dia memberikan pada yang selainnya.” *(HR. Muslim).*

Lemah lembut bukanlah penghalang untuk bersikap tegas. Justru sebaliknya, kelembutan itu diperlukan saat bersikap tegas agar anak merasakan bahwa aturan ditegakkan sebagai bentuk konsistensi orangtua. Semua itu untuk kebaikan anak. Bukan karena orangtua seenaknya sendiri atau pun karena orangtua tidak suka kepada anak.

Lembut dan tegas bukanlah dua hal yang bertentangan. Bahkan kelembutan itu bukan lawan dari sikap keras sejauh sikap keras itu tepat takarannya, benar alasannya. Kelembutan yang tidak disertai ketegasan adalah kelemahan. Ini yang menjadikan anak sulit belajar untuk bersikap konsisten. Sikap keras dalam hal prinsip yang ditegakkan dengan kelembutan memudahkan orangtua menempa mental anak.

Tengoklah tuas persneling sebagian mobil mewah. Sangat lembut di tangan, tetapi bukan tidak keras. Tuas persneling akan kehilangan fungsinya apabila tidak keras. Kita tidak dapat melakukan pergantian gigi dengan baik.

Kelembutan tidak dapat bertemu dengan sikap kasar. Sebagian orang menghimpun dua keburukan; ia kasar dan pada saat yang sama lemah. Kasar saat memberi, kasar pula saat menolak permintaan anak. Ia kasar saat memerintah, bertutur dengannya menggunakan _fazhzhan_ (kasar kata, keras ucapan); kasar pula saat melarang. Bersuara kepada anak pun menggunakan seburuk-buruk suara –suara keledai—yakni ia berbicara serupa keledai yang melengking tiba-tiba dan tak enak didengar. Tetapi ketika anak bersikeras tidak menuruti, atau anak merengek merajuk, orangtua segera mengalah. Inilah bentuk sikap yang lemah itu.

Maka benarlah, kunci segala kebaikan itu terletak pada kelembutan. Saat menegakkan aturan dengan bersikap tegas atau pun tatkala memberi apa yang disukai anak, kita perlu bersikap lembut kepada mereka. Hilangnya kelembutan saat mendidik akan menghilangkan segenap kebaikan, meskipun ketika itu kita sedang mengajarkan agama.




Dari Jarir bin Abdillah _radhiyallahu ‘anhu,_ Rasulullah _shallaLlahu ‘alaihi wa sallam_ bersabda:

مَنْ يُحْرَمُ الرِّفْقَ ، يُحْرَمُ الْخَيْرَ كُلَّهُ

“Barangsiapa yang diharamkan baginya _rifq,_ diharamkan baginya kebaikan seluruhya”. *(HR. Muslim).*

Semoga Allah Ta’ala karuniai kita kelembutan dan jauhkan kita dari sikap kasar lagi keji. Sesungguhnya tidaklah kelembutan

Dari beliau (‘Aisyah) _radhiyallahu ‘anha_ juga, Rasulullah _shallaLlahu ‘alaihi wa sallam_ bersabda:

* عَلَيْكِ بِالرِّفْقِ ، وَإِيَّاكَ وَالْعُنْفِ ، وَالْفَحْشِ ، إِنَّ الرِّفْقَ لاَ يَكُوْنُ فِيْ شَيْءٍ إِلاَّ زَانَهُ ، وَلاَ يَنْزِعُ مِنْ شَيْءٍ إِلاَّ شَانَهُ *

“Wajib bagimu untuk berbuat lemah lembut, berhati-hatilah dari sikap _‘anaf_ (keras dan kasar), sesungguhnya tidaklah sikap lemah lembut ada pada suatu perkara kecuali akan menghiasinya, dan tidaklah ia dicabut dari sesuatu, melainkan akan memburukkan perkara tersebut”. *(HR. Muslim).*

*Tenang, Tidak Reaktif

Hal penting lainnya dalam mendidik anak adalah sikap _al-hilm_ *(الحلم)* dan _al-‘anah_ *(الأناة).* _Al-hilm_ adalah sikap tenang dan lembut berupa kemampuan yang bagus dalam mengendalikan diri. Ia menguasai dirinya bahkan ketika sedang marah, sehingga tidak tergesa-gesa bereaksi. Ketenangan itu menjadikannya mampu memilih tindakan yang terbaik dan paling membawa kemaslahatan. Ini sulit didapatkan ketika orangtua bersikap reaktif, bahkan impulsif, saat menghadapi kesalahan anak sehingga tindakannya cenderung tidak terukur.

Adakalanya anak datang mengadukan masalahnya, bukan untuk mencari jalan keluar, tetapi untuk meringankan beban emosinya karena ada tempat untuk berbagi. Ia bercerita untuk memperoleh dukungan emosi maupun sosial dari orangtua. Tetapi manakala orangtua kehilangan hilm, ia dapat kehilangan ketenangan. Di saat seharusnya masih mendengarkan anak dengan penuh perhatian, ia sudah tergesa-gesa memberi nasehat panjang. Bukan tak baik kita memberi nasehat, bahkan sangat baik, tetapi perlu sabar dan penuh kasih-sayang.

Adapun _‘anah_ adalah sikap berhati-hati, tidak tergesa-gesa menentukan sikap kecuali setelah sangat jelas duduk permasalahannya. Ia baru mengambil keputusan setelah memperoleh pengetahuan yang mencukupi dan memadai. Perlu _tabayyun_ ketika belum jelas baginya suatu persoalan, dan kadang harus disertai dengan _tatsabbut,_ yakni memastikan maksud dari suatu tindakan maupun ucapan.

Baik _hilm_ maupun _‘anah,_ keduanya diperlukan untuk dapat menegakkan kelembutan _(rifq)_ dalam mengasuh anak.

Kepada Allah Ta’ala saya memohon karunia _rifq, hilm_ dan _‘anah_ bagi diri saya, istri saya dan keturunan saya serta kita semua. Semoga Allah Ta’ala baguskan keturunan kita dan memasukkan mereka ke dalam golongan orang-orang shalih lagi bersih.

Spanduk Ramadhan Desain Free Siap Cetak 3 x 1

Sebentar lagi Ramadhan tiba. Masjid-masjid menyiapkan segalanya untuk menyambut Ramdhan. Salah satu yang penting adalah menyiapkan sambutan memasuki Ramadhan. Bentuknya bisa Baner atau sepanduk Ramdhan. Depot Iqro Assalam berbagi desain gratis untuk membuat banner Ramadhan. Silahkan di Dowload gratis.

Download Gratis Spanduk Ramadhan


Donwload Spanduk Ramadhan Free gratis tinggal Download





Bila butuh keperluan Ramadhan yang lain bisa cek kebutuhan Ramadhan









Contoh Proposal Ramadhan

Assalamu'alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh. Bagaimana kabar semua....kali ini Depot Iqro Assalam akan berbagi contoh proposal Ramadhan. Ramadhan sebentar lagi sudah datang. Mari kita ramaikan kegiatan di masjid-masjid. Kamu-kamu yang sudah menyiapkan rencana kegiatan Ramadhan pasti butuh proposal kan? Proposal sangat penting untuk menyampaikan kegiatan saat bulan Ramadhan. Adanya proposal Ramadhan akan menambah bantuan dana maupun matriil untuk mendukung kegiatan Ramadhan. Proposal Ramadhan akan diedarkan ke beberapa orang dan perusahaan untuk memberi bantuannya. Proposal Ramadhan yang bagus sangat diperlukan. Sekarang nda perlu bingung buatnya, tinggal edit aja dari contoh proposal berikut ini. Kalau manfat tolong share ya informasi tentang Contoh Proposal Ramadhan ini. Silahkan di Download Gratisss.... free.

Contoh proposal kegiatan Ramadhan bulan puasa yang banyak kegiatan cara nyari sponshorship





Cek Kebutuhan Ramadhan Klik
1. Spanduk Ramadhan
2. Kebutuhan Ngaji.

Soal latihan UN Ujian Nasional free




Buat putra/putri kerabat yang akan UN bulan depan.

Soal2 tahun lalu untuk latihan menjelang UN & SBMPTN :

*UN SD :*

2009 : https://goo.gl/U3p6uB

2010 : https://goo.gl/frjwg5

2011 : https://goo.gl/pfJwtV

2012 : https://goo.gl/G42LL9

2013 : https://goo.gl/zJEDAC

2014 : https://goo.gl/g7obXm

2015 : https://goo.gl/pNgKtG

2016 : https://goo.gl/UGPxbH

2017 : https://goo.gl/ued8iT







*UN SMP :*

2009 :

https://goo.gl/D1dpCg

2010 : https://goo.gl/SZt7yW

2011 : https://goo.gl/AeRF3R

2012 : https://goo.gl/BjpYFc

2013 : https://goo.gl/UonyHp

2014 : https://goo.gl/fSNNjx

2015 : https://goo.gl/HsB78c

2016 : https://goo.gl/mQdtFi

2017 : https://goo.gl/t3qGTx




*UN SMA :*

2009 : https://goo.gl/dsLkf7

2010 : https://goo.gl/hsvpNs

2011 : https://goo.gl/aFkK89

2012 : https://goo.gl/5kDEoS

2013 : https://goo.gl/qwjhgj

2014 : https://goo.gl/8SqyBK

2015 : https://goo.gl/6SXjoU

2016 : https://goo.gl/uJt598

2017 : https://goo.gl/vitma9




*SBMPTN :*

2009 : https://goo.gl/54Kn8w

2010 : https://goo.gl/PnaXp4

2011 : https://goo.gl/TaSoQL

2012 : https://goo.gl/4ZwzUu

2013 : https://goo.gl/LLuiFx

2014 : https://goo.gl/rQ3d9Y

2015 : https://goo.gl/p7FRJF

2016 : https://goo.gl/yP4SWX

2017 : https://goo.gl/ox6A4L




monggo bisa d share ke temen2 yg lain yg punya anak/cucu yg akan ujian UN. Semoga bermanfaat 🙏☺

Menghafal Nama-nama surah dalam Al-Quran melalui Cerita Seri 1


Sahabat guru dan ustadz ustadzah kali ini kita akan berbagi cara Menghafal surah dalam Al-Quran dengan metode cerita. Ada 2 cerita pada seri menghafal yang pertama. Cerita 1 surah 1-10 dan cerita 2 surah 11 - 20.

Ayo kita mulai dengan cerita 1 surah 1-10
Aku membaca Al-Quran dimulai dengan PEMBUKAAN. Kebetulan waktu itu tetangga sedang memotong SAPI Betina untuk KELUARGA IMRAN yang punya anak wanita bernama ANNISA. Ia lapar makan HIDANGAN, sisanya ia berikan untuk BINATANG TERNAK yang berkandang di TEMPAT-TEMPAT YANG Tinggi,  di sana dibagikan HARTA RAMPASAN PERANG yang dilakukan setelah TAUBAT seperti taubatnya YUNUS.

Nomor kronologis ceritanya
1.  Pembukaan - Al-Fatihah.
2.  SAPI BETINA -  Al Baqoroh
3.  KELUARGA IMRAN -  Ali Imran.
4.  An Nisa (wanita) -  An Nisa.
5.  Hidangan - AL-MAIDAH
6.  Binatang Ternak - Al An'am.
7.  Tempat-tempat yang tinggi - Al-A'Rof.
8.  Harta RAMPASAN perang - Al-azhar.
9. TAUBAT - AT-TAUBAH.
10 . YUNUS - YUNUS.

Cerita 2 surah 11 -  20
HUD dan YUSUF disambar Petir sementara IBRAHIM sedang berada di PEGUNUNGAN HIJR tempat dimana LEBAH memulai PERJALANAN MALAM menuju ke GUA tempat bersembunyinya MARYAM dan TOHA.

Nomer kronologi ceritanya
11. HUD-HUD.
12. YUSUF-YUSUF.
13. PETIR - AR RA'D
14. IBRAHIM - IBRAHIM
15. PEGUNUNGAN HIJR - AL HIJR
16. LEBAH - AN NAHL
17.  PERJALANAN MALAM - AL ISRO
18. GUA - AL KAHFI
19.  MARYAM - MARYAM
20.  TOHA-TOHA

Alhamdulillah bisa dicoba Hafalkan nomer surah dari 1-20.  Coba ya Insya Allah mudah dihafal dengan cerita. Lihat lanjutan untuk seri cerita 3, 4, dan 5.

Klik
Seri Lanjutan Menghafal Nama Surah dan nomer surah dalam Al-Quran 




Materi Ice Breaker dalam Bentuk lagu "Keimanan"

lagu keimanan pada Allah tuhanku Muhammad Nabiku

Para sahabat ustadz ustadzah dan guru dimanapun berada kali ini ada lagu tentang keimanan yang bisa dinyanyikan bersama santri TPA.

Nada lagu dengan lagu "Kalau Kau Suka Hati"

Siapa nama Tuhanmu yang Esa?  Allah 2 x
Tuhan yang tak beranak dan tak diperanakkan......siapa nama Tuhanmu yang Esa?  Allah

Siapa nama Nabi mu yang Agung?  Muhammad 2 x
Nabi yang sederhana jujur dan bijaksana...... Siapa nama Nabi mu yang Agung?  Muhammad

Maukah kau jadi penghuni surga?  Insya Allah.
Maukah kau jadi isi neraka?  Tidak 2 x

Orang yang tak beriman tek sholat dan durhaka..... Maukah kau jadi isi neraka?  Tidak

Demikian lagu gubahan Islami di kutip dari Grup WA ice breaker Indonesia Kak Kusumo.