Depot Iqro As-Salam: January 2018

Icebreaking tepuk surga dan tepuk sukses

icebreaking tepuk anak yang menyenangkan

Icebreaking perlu di sisipkan dalam kegiatan belajar mengajar. Bisa dimainkan di awal,  tengah maupun akhir pembelajaran. Icebreaking bertujuan memecah suasana menjadi lebih rileks. Barangkali anak-anak terlalu tegang dalam mengikuti belajar sehingga perlu di refresh suasana ya. Apabila suasana belajar menyenangkan tentu anak-anak akan mudah menerima materi pelajaran.

Berikut ini ada dua icebreaking tepuk yang bisa digunakan guru atau ustadz ustadzah. Guru dan ustadz ustadzah bisa menggunakan icebreaking tepuk ketika memulai pelajaran atau di sisipkan di tengah pelajaran bahkan bisa untuk penutup. Tepuk bisa dilakukan Bersama-sama antara pengajar dan siswa atau santri.




Tepuk surga

Bila aku x x x
Ingin surga xxx
Maka aku xxx
Berimanlah xxx
Beramallah xxx
Berakhlaq karimah xxx
Yang bandel xxx
No Way ( tangan bergerak seperti menolak )
Dengan Ngaji xxx
Ok ( Jempol tangan )

Tepuk surga tersebut memiliki ajakan pada anak-anak apabila ingin surga ada syaratnya. Adapun syaratnya mereka harus beriman,  beramal dan Akhlaq yang baik. Selain itu tepuk ini menasehatkan untuk tidak boleh bandel atau nakal. Anak-anak juga harus rajin ngaji supaya bisa masuk surga.

Guru dan ustadz ustadzah bisa menyampaikan lebih detail pesan dari tepuk tersebut. Selain menyenangkan tepuk masuk surga juga bisa menambah pengetahuan agama buat anak. Kreatifitas pengajar sangat dipentingkan agar pengembang materi bisa disampaikan dengan asyik dan menyenangkan.

Icebreaking selanjutnya adalah tepuk sukses. Tepuk ini bisa dilakukan bersama-sama antara pengajar dan siswa santri di kelas. Berikut isi tepuk sukses.

Tepuk sukses
Belajar xxx ( gerakan tangan seperti membaca )
Berdoa xxx ( gerakan tangan seperti berdoa)
Bekerja xxx ( gerakan tangan seperti mengenal)
Sukses, sukses ( gerakan tangan kanan keatas dilanjutkan tangan kiri)
Juara ( loncat kedua kaki sambil menggerakkan kedua tangan)

Tepuk sukses mengajarkan pada anak-anak bahwa sukses harus diraih dengan syarat. Syaratnya harus belajar,  berdoa dan bekerja. Sukses itu butuh proses panjang. Anak-anak harus rajin belajar terus menerus. Akan tetapi belajar saja tidak cukup harus dibantu dengan doa agar didatangkan kesuksesan oleh Allah Swt. Anak-anak juga harus bekerja tidak boleh hanya diam belajar dan berdoa saja.  Anak-anak harus menghasilkan karya yang nyata yang bisa dihargai.

Kreatifitas guru dan ustadz ustadzah sangat diperlukan dalam menjelaskan tepuk tersebut. Tepuk selain menyenangkan untuk dimainkan  harus memiliki kandungan pesan. Pesan yang positif ternyata bisa disampaikan dengan menyenangkan.

Baiklah sahabat guru dan ustadz ustadzah kita baru berlatih icebreaking. Semoga bisa menambah kemampuan icebreaking baik ibu guru serta ustadz ustadzah dimanapun berada.  Depot Iqro Assalam akan terus berbagi ilmu pada saudaraku sekalian.  Apabila manfaat beri komentar dan share ke saudara yang lain.  Nantikan icebreaking berikutnya di blog ini.

Baca juga :
* Icebreaking tepuk lawan Syetan.
* Icebreaking dengan lagu ajakan untuk Ngaji.
* Cara membuka kelas.
* Manajemen pengelolaan kelas.

Produk penunjang
* Buku Prestasi Santri.
* CD DVD materi TPQ.
* Peraga Iqro Klasikal

Belajar Kaligrafi untuk Pemula : Penulisan Huruf Hijaiyah Tunggal

Berikut ini akan kami perlihatkan .:
A. Huruf-huruf yang posisinya diatas garis.
B. Huruf-huruf yang posisinya berada di atas garis dan sebagiannya berada di bawah garis.
C. Huruf-huruf yang dipanjangkan.
D. Huruf-huruf yang pembentukannya sama.




belajar kaligrafi menulis huruf tunggal sesuai dengan posisi

Bagi yang mau belajar Kaligrafi untuk Pemula bisa memanfaatkan gambar diatas sebagai acuan. Perhatikanlah garis bantu yang ada di foto. Belajar Kaligrafi kamu bisa coba menulis huruf hijaiyah tersebut sesuai posisi. Belajar Kaligrafi itu akan nampak lebih indah apabila kita hafal posisi penulisan huruf hijaiyah. Semoga kalian ketika belajar kaligrafi bisa sering berlatih kaligrafi. Apabila terkuasai akan mudah untuk mengembangkannya. Kaligrafi juga akan membuat tulisan tampak indah dipandang. Selamat mencoba untuk terus belajar Kaligrafi. Jangan pernah berhenti berlatih karena belajar Kaligrafi perlu kesabaran. Mari belajar Kaligrafi tanpa pernah menyerah mencoba dan terus mencoba belajar tidak pernah henti. Siapa tahu ketika belajar Kaligrafi dan sudah menguasai banyak teknik akan menjadi seorang seniman kaligrafi yang handal. Menghasilkan banyak karya yang bisa dinikmati oleh banyak orang. Selain itu kaligrafi bisa sebagai sarana dakwah.  Insya Allah dunia akhirat akan didapat.

Tulisan ini diambil dari buku "Mudah dan Lancar Menulis Arab sistem 3 jam karya Bapk Nurul Huda Dosen UIN Yogyakarta. nantikan materi lainnya di blog ini. Semoga bermanfaat.

Hikmah Perjalanan Ilmiah oleh DR . Hasan Basri Tanjung

Saya tertarik menulis kembali tulisan DR. Hasan Basri Tanjung di kolom Hikmah harian Republika tanggal 26, Januari 2018. Kita bisa mengambil banyak pelajaran sebagai seorang pendidik

Ada 4 hikmah yang beliau tulis terkait Perjalanan Ilmiah.
1. Menghargai ilmu.
2. Imu dan adab.
3. Ikhlas dalam amal.
4. Guru bukan tukang.





Pertama : Menghargai ilmu. Menarik perhatian kami saat menghadiri kajian Islam di CASIS. Ruangan seperti bioskop itu dipenuhi lebih dari 300 orang pecinta ilmu dari bebragai negara dan kalangan. Selama dua jam lebih tidak seorangpun peserta meninggalkan ruangan. Bahkan tak terdengar bunyi dering HP atau suara gaduh. Semua antusias mendengar paparan Prof Wan Daud yang bersahaja.

Kedua : Ilmu dan adab. Persoalan manusia saat ini adalah hilangnya adab. Jika berilmu tak beradab akan hancur dan menghancurkan. Jika beradab tak berilmu mudah menerima kebenaran dan memperbaiki kesalahan. Mampu menempatkan atau memmperlakukan sesuatu sesuai tempat dan tujuan. Seperti adab kepada guru, yakni ikhlas menerima pengajaran dan bangga menyebutnya di depan orang.

Ketiga : Ikhlas dalam amal. Guru dan murid harus ikhlas yang dibingkai pandangan dunia tauhid. Keihklasan melahirkan kesungguhanan, kesabaran dan kejayaan. Sekiranya murid tinggal sedikit pun, seorang guru harus tetap ikhlas mendidiknya. Sebab bukan jumlah yang penting, melainkan kulaitasnya (QS 2 : 249). Seekor singa yang mengaum akan membuat ribuan binatang gemetar, walau ia hanya duduk di sarangnya.

Keempat : Guru bukan tukang. Guru yang hebat akan melahirkan murid yang hebat. Oleh karena itu seorang guru atau dosen harus terus meningkatkan keilmuan. Belajar tiada henti sepanjang hayat. Guru yang berhenti belajar seharusnya berhenti mengajar. Guru kilang yang bekerja sesuai standar operasional. Guru juga bukan tukang yang hanya mengulang-ulang pekerjaan karena benda benda yang tak punya rasa.

Kalau kita baca 4 hikmah tersebut rasanya sangat sesuai dengan gambaran pendidikan saat ini. Saya sebagai pengajar di sekolah dasar melihat anak-anak sudah berkurang dalam menghargai ilmu. Anak-anak terlalu hiperaktif tidak mampu mengendalikan diri. Hal seperti membuat emosi guru kadang meningkat. Barangkali berita-berita yang  mengabarkan banyak siswa yang dianiyaya guru karena penyebab sebenarnya murid itu sendiri yang kurang menghargai ilmu.

Tidak hanya kurang menghargai ilmu,  anak-anak sekarang kurang memiliki adab terhadap guru. Mereka kurang ikhlas menerima guru karena sering murid merasa bahagia kalau guru tidak hadir karena sakit atau kegiatan kantor.

Para penentu kebijakan pendidikan di Indonesia harus sadar bahwa sesungguhnya pendidikan itu tidak hanya meningkatkan kecerdasan akal saja. Pemerintah harus membuat perangkat kurikulum yang mengutamakan kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual.

Semoga tulisan ini bermanfaat untuk menyadarkan para pelaku pendidikan. Semua semata hanya untuk meningkatkan kualitas SDM di Indonesia. Sehingga dimasa depan lahir pemimpin-pemimpin yang amanah. Tidak ada lagi korupsi dan perbuatan Amoral.

Baca juga
* Cara mengelola kelas yg beradab.
* Cara membuka kelas yg berkarakter 

Produk Pelengkap Kelas
* Iqro Peraga Klasikal
* Buku Prestasi Santri 

Cara Membuka Kelas yang Menarik di kelas Madrasah dan TPQ


Kelas yang Menarik adalah kelas yang disukai oleh siswa yang ada didalam ya. Faktor suka tentu banyak, ada karena suasana kelas yang nyaman atau guru yang menyenangkan. Guru yang menyenangkan adalah dambaan setiap siswa. Tapi, banyak sekali kelas yang diharapkan siswa menarik justru sebaliknya.

Kelas yang tidak menarik tentu akan mengurangi minat belajar siswa. Suasana tegang dan penuh beban seringkali hadir di suasana kelas yang tidak menarik. Guru yang pemalas dan suka memberi tugas tentu kurang diminati. Suasana kelas yang panas dan ramai juga membuat jenuh siswa.

Lalu apa yang bisa dilakukan agar suasana yang nyaman terbangun di ruang-ruang kelas? Kali ini saya akan berbagi bagaimana membuka kelas yang menarik. Pembukaan kelas harus menarik karena suasana awal sebelum belajar harus terbangun. Apabila diawal suasana suasana sedang menarik tentu apapun beban yang akan diterima oleh siswa lebih ringan.
Pada konsep Quantum teaching siswa harus dipahami sebagai objek yang beragam karakter. Tugas guru adalah mengharmonisasi berbagai karakter dengan baik.

Satu prinsip yang harus jadi landasan adalah setiap anak menyukai permainan. Yup, permainan.. Guru harus bisa meramu antara pelajaran dengan permainan.

Alur membuka kelas yang saya terapkan di TPQ adalah :
Pertama :
Tahapan pertama adalah mengkondisikan anak-anak agar tenang. Biasanya saya nyanyikan lagu ajakan belajar. Lagu Ayo-ayo Ngaji saya nyanyikan bersama anak-anak. Lagu ini mengajarkan bahwa belajar harus diawali dengan Bismillah sebagai syarat diterima ibadah.

Kedua :
Tahapan kedua mengajak anak-anak untuk tepuk Lawan Syetan. Tepuk ini mengajarkan anak bahwa dengan berdoa sebelum belajar anak-anak akan terhindar dari gangguan Syetan yang menggoda.

Ketiga :
Mengajak anak-anak melakukan gerakan bersiap untuk berdoa. Gerakan ya bisa disimak di icebreaking bersiap berdoa.




Keempat :
Membaca Syahadat beserta artinya agar anak hafal serta memahami janji suci sebagai muslim.

Kelima :
Membaca surat Alfatihah beserta artinya. Dengan dibaca berualang-ulang setiap Ngaji anak akan hafal. Penting sekali anak hafal surat Alfatihah karena surat ini adalah surat pokok yg mengandung isi Al-Quran. Alfatihah juga bacaan wajib ketika sholat.

Keenam :
Membaca doa mau belajar beserta artinya. Hal ini perlu dilakukan karena jarang sekali anak yang tahu arti doa mau belajar. Padahal makna doa mau belajar mengandung makna bahwa kita memohon untuk ditambah ilmu dan kefahaman.

Ketujuh :
Akhir dengan permainan tepuk surga. Tepuk surga mengajarkan pada anak bahwa untuk mendapatkan surga harus beriman, beramal dan berakhlaqul karimah.

Demikian tujuh tahapan membuka kelas. Tahapan tersebut hanya membutuhkan waktu kurang lebih 15 menit. Apabila diulang setiap pertemuan belajar, anak akan memahami banyak hal. Selamat mencoba sahabat guru, ustadz dan ustadzah. Semoga bermanfaat dan nantikan artikel Pendidikan Islam di lingkungan madrasah dan TPQ.

Baca juga :
* Pengelolaan Kelas kegiatan TPQ
* Ice breaking tepuk lawan Syetan
* Ice breaking gerakan siap berdoa

Produk Pelengkap :
* Buku Prestasi Santri 
* CD DVD materi dan Administrasi TPQ 


Menghafal Bulan Hijriyah dengan Mudah


Banyak anak muslim yang tidak hafal bulan hijriyah atau tahun Islam. Padahal didalam bulan Hijriyah itu tersirat sejarah perkembangan Islam dimasa itu. Sangat perlu sekali dikenalkan sejak dini bulan di tahun hijriyah.

Adapun urutan bulan dalam Islam adalah :
1. Muharrom
2. Shofar
3. Robi'ul awwal
4. Robi'ul akhir
5. Jumadil Ula
6. Jumadil akhir
7. Rojab
8. Sya'ban
9. Romadhon
10. Syawwal
11. Dzulqo'dah
12. Dzulhijah




Cara Menghafalnya adalah sebagai berikut :
Pertama :
Ambil huruf paling awal dari setiap bulan.

Kedua :
Jadikan jadi satu kalimat
Mu Sho Ro Ro Ju Ju Ro Sya Ro Sya Dzu Dzu

Ketiga :
Hafalkan secara berulang-ulang sampe hafal.

Coba praktekan tanpa melihat atau membaca. InsyaAllah mudah.

Demikian cara Menghafal bulan di tahun Hijriyah. Semoga semakin banyak generasi Islam yg hafal bulan di tahun Hijriyah.

Baca juga :
1. Menghafal Rukun Iman 10 Menit bisa.
2. Icebreaking Tepuk Lawan Syetan.
3. Icebreaking Dzikir dan pijat.
4. Icebreaking Dzikir, Fikir, Ikhtiar. 

Produk Pelengkap untuk Ngaji dan Taman Pendidikan Al-Quran
1. Buku Iqro Aneka Jenis.
2. Iqro Peraga Klasikal Iqro untuk 1 kelas.
3. DVD file materi dan Administrasi TPQ. 
4. Buku Prestasi Santri.

Mewarnai Gambar dan Kaligrafi

Contoh Kaligrafi 

Download Gratis Mewarnai Gambar dan Kaligrafi

Contoh Kaligrafi

Download Gratis Kaligrafi Muhammad

Anak-anak usia TK dan SD masih senang mewarnai. Mewarnai gambar bisa menjadi cara untuk meningkat kecerdasan anak. Pikiran,  imajinasi dan gerak tangan akan menyatu menjadi satu ketika anak mewarnai. Di lingkungan belajar di kelas anak-anak bisa diberi kesibukan untuk mewarnai. Apabila anak-anak mewarnai ada kesempatan guru memanggil untuk belajar Privat satu persatu. Di Taman Pendidikan Al-Quran ketika ustadzah menyimak bacaan Iqro dan Al-Quran santri yang lain bisa disibukkan dengan mewarnai. Apabila anak-anak sibuk mewarnai maka suasana kelas tetap kondusif tidak saling mengganggu.




Depot Iqro Assalam membagikan LKS mewarnai kaligrafi dan gambar Islami secara cuma-cuma dengan mendowload link berikut ini.
Download

Baca Artikel Ice Breaker untuk Mengajar.
1. Menghafal Rukun Iman dengan Mudah.
2. Ice Breaker : Menyanyi Lagu Ajakan Ngaji.
3. Ice Breaker : Permaianan Pembuka Kelas.

Produk terlengkap untuk pengelolaan TPQ
* Administrasi dan Materi Taman Pendidikan Al-Quran
* Iqro Peraga Klasikal.
* Buku Iqro Aneka Jenis.
* Buku Cerita Anak Islam

Menghafal Rukun Iman 10 Menit Bisa!

Menghafal Rukun Iman Yang 6


Menghafal  adalah mengingat sesuatu materi pelajaran atau materi tertentu. Tidak semua orang mudah menghafal. Kali ini kita akan berbagi cara Menghafal Rukun Iman yang 6 dengan mudah sesuai dengan urutannya.

Terkadang banyak anak-anak yang tidak bisa menghafal Rukun iman secara urut. Padahal sebenarnya mudah menghafal Rukun iman secara urut dengan mudah. Sebelum mulai kita perlu membaca rukun iman beberapa kali. Adapun urutan rukun iman sebagai berikut :
Rukun Iman
1. Iman kepada Allah.
2. Iman kepada Malaikat.
3. Iman kepada Kitab-kitab Allah.
4. Iman kepada Rasul.
5. Iman kepada Hari Kiamat.
6. Iman kepada Qodo dan Qodar




Cara Menghafalnya
Pertama buat singkatan kata dengan mengambil suku kata awal atau akhir.
Kalau rukun iman sebagai berikut :
1. A = Allah
2. Ma = Malaikat
3. Ki = Kiamat
4. Ra = Rasul
5. Ha = Hari kiamat
6. Dor= Qodo dan Qodar

Kedua
Sambung suku kata yang sudah dipilih menjadi satu kalimat. Kalau rukun iman tersebut bisa di rangkai jadi sebuah kalimat AMA KIRA HADOR

Ketiga
Ingat-ingat kalimat tersebut sampai hafal. Kalau rukun iman AMA KIRA HADOR. Kalimat ini pasti mudah di ingat.

Keempat
Jabarkan kalimat AMA KIRA HADOR
A berarti iman kepada Allah
Ma berarti iman kepada Malaikat
Ki berarti iman kepada Kitab-kitab Allah
Ra berarti iman kepada Rasul
Ha berarti iman kepada Hari kiamat
Dir berarti iman kepada Qodo dan Qodar

Demikian cara Menghafal Rukun Iman secara urut dengan benar. Metode Menghafal seperti ini bisa ditemukan di Buku Prestasi Santri produk Depot Iqro Assalam. Sangat mudah dan tidak perlu repot Menghafal rukun Iman dengan susah payah.

Semoga anak-anak senang Menghafal dengan trik tersebut. Cara Menghafal tersebut bisa diterapkan di materi pelajaran yang lain. Baiklah selamat mencoba dan nantikan trik yang lain di Blog Depot Iqro Assalam www.depotiqroassalam.com

Baca Juga Artikel yang Lain :
1. Ice Breaker Lagu Aajakan Mengaji.
2. Ice Breaking Membuka Kelas dengan Doa.
3. Ice Breaking Tepuk Lawan Syetan.

Produk Pelengkap TPQ.
1. Buku Prestasi Santri.
2. CD DVD File Administasi dan Materi TPQ
3. Buku Iqro Aneka Jenis.
4. Peraga Iqro Klasikal.

Pengelolaan Kelas Taman Pendidikan Al-Quran

Pengelolaan kelas Taman Pendidikan Al-Quran penting untuk dilakukan. Kita tahu bahwa Taman Pendidikan Al-Quran di kebanyakan tempat memiliki keterbatasan waktu. Waktu yang dilakukan untuk kegiatan Mengaji ada yang seminggu penuh,  seminggu 4 kali bahkan ada yang seminggu 2 kali. Dengan alokasi waktu 2 jam bahkan 1 jam.

Keterbatasan waktu tersebut harus di optimalkan dengan pengelolaan kelas yang efektif. Jangan sampai pengelolaan kelas tidak optimal yang berakibat terbuangnya waktu secara percuma. Pengelolaan Kelas yang baik harus memiliki alur yang jelas.

Pengelolaan Kelas bisa efektif apabila ada urutan kegiatan dan waktu yang sudah ditentukan. Depot Iqro Assalam juga memiliki TPQ binaan yang dijadikan model pembelajaran TPQ yang efektif.

TPQ binaan Depot Iqro Assalam menerapkan pengelolaan kelas dengan alur kegiatan kelas berikut :
Pertama
Santri harus rapi sandalnya sebelum masuk masjid.
Kegiatan ini terlihat sepele tapi sebenarnya ini mendidik anak tentang kedisiplinan,  menghargai waktu dan belajar kerapian.
Kegiatan merapikan sandal setiap Ngaji membuat anak belajar disiplin setiap saat. Sandal yang rapi juga memudahkan santri ketika pulang menggunakan sandal lagi tidak terpencar-pencar tinggal pakai saja. Sandal yang rapi juga mengajarkan santri kerapian sehingga tampak enak di pandang mata. Sandal yang rapi membuat lingkungan Masjid tampak enak dipandang mata.



Kegatan Santri Menata Sadal Secara rapi sebelum  Depot Assalam


Kedua
Santri harus berwudhu sebelum masuk Ngaji. Kegiatan berwudhu setiap sebelum ngaji mengajarkan kedisiplinan, kesucian dan tata cara wadhu yang benar. Kebiasaan wudhu yang setiap saat membuat santri belajar disiplin. Santri juga paham bahwa ketika mau belajar harus dalam keadaan suci karena mau menerima ilmu. Santri juga lama kelamaan akan hafal tata cara wudhu yang benar beserta doanya karena setiap saat selalu praktek. Alangkah baiknya kalau saat wudhu didampingi oleh Ustadz. Lebih baik lagi di dinding tempat wudhu dipasang poster gambar dan doa ketika wudhu.

Santri Binaan Depot Assalam Wudhu sebelum Ngaji


Ketiga
Santri masuk masjid dengan diawali berbaris dan bersalaman dengan ustadz/ ustadzah. Setelah bersalaman santri berdoa masuk masjid dengan melangkah kaki kanan lebih dahulu. Kegiatan ini mengajarkan kedisiplinan, akhlaq pada guru dan adab masuk masjid. Kegiatan yang dilakukan terus menerus mengajarkan santri kedisiplinan dalam berbuat baik. Bersalaman deng ustadz dan ustadzah mengajarkan akhlaq pada guru. Doa masuk masjid dan melangkah dengan kaki kanan mengajarkan santri adab masuk masjid yang benar.


Santri Binaan Depot Iqro Assalam Berbaris Rapi
Santri Melangkah kaki kanan sebelum massuk masjid


Keempat
Santri duduk rapi dan siap berdoa sebelum belajar. Santri di TPQ binaan Depot Iqro Assalam diajarkan urutan doa sebagai berikut :
1. Baca syahadat beserta artinya.
2. Baca surat Al Fatihah beserta artinya.
3. Doa akan belajar.
Kegiatan ini mengajarkan kedisiplinan karena dilakukan terus menerus. Membiasakan santri berdoa sebelum beraktifitas. Santri hafal syahadat, Al Fatihah dan Doa beserta artinya. InsyaAllah kebiasaan yang baik yang dilakukan terus menerus akan menjadi kepribadian santri.  Santri juga lama kelamaan hafal arti syahadat, Al Fatihah dan doa.

Santri Binaan Depot Iqro Assalam Berdoa sebelum ngaji


Kelima
Santri masuk kelompok atau kelas masing-masing bersiap menerima materi pelajaran. Kegiatan kelas bisa diawali hafalan bersama atau disimak bacaan Al-Quran dan Iqro. Depot Iqro Assalam memiliki buku Prestasi Santri yang berisi materi yang bisa diajarkan ke santri
Materi dari hafalan hadis,  kata mutiara Islam, pengetahuan agama islam dan doa harian. Buku prestasi santri juga dilengkapi dengan aneka tepuk dan gubahan lagu untuk selingan belajar. Bisa lihat buku prestasi santri

Keenam
Santri bersiap untuk melaksanakan sholat maghrib. Santri binaan Depot Iqro Assalam dibiasakan sholat Berjamaah supaya menjadi kebiasaan. Santri yang batal wudhunya di ingatkan untuk berwudhu lagi. Santri yg sudah berwudhu dibiasakan mendengarkan adzan maghrib dan berdoa mendengar adzan. Setelah adzan selesai santri diminta sholat Qobliyah sebelum sholat maghrib. Jeda antara adzan dan Iqromah diisi dengan dzikir tasbih, hamdallah, takbir dan tahlil. Hal ini untuk meminimalisir aktivitas santri ngobrol dan main sendiri. Anak-anak juga dikasih waktu berdoa diwaktu yg mustajab antara adzan dan Iqomah. Santri kemudian melaksanakan sholat maghrib berjamaah. Setelah sholat anak dibiasakan Dzikir istighfar, doa syukur nikmat, doa untuk orang tua, doa ditujukan hak &  batil dan doa bahagia dunia akhirat.




Ketujuh
Santri membaca ikrar santri TPQ. Isi ikrar santri bagus untuk dibaca karena mengandung makna yang dalam. Janji Santri yang dibaca setia saat akan membuat santri secara psikologis merasakan dalam jiwa dan bisa menjadi doa untuk mereka.

Kedelapan
Santri berbaris rapi bersiap untuk pulang dengan bersalaman dengan ustadz ustadzah. Sesudah salaman santri berdoa keluar masjid.

Demikian alur kegiatan kelas TPQ yang dibuat oleh manajemen Depot Iqro Assalam di TPQ binaannya. Intinya alur ini menanamkan kedisiplinan dan pembiasaan positif. Apabila dilakukan berulang-ulang Insya Allah santri akan hafal sendiri dengan doa dan pembiasaan ibadah. Kebiasaan yang positif akan menjadi karakter dan Akhlaq yang positif pula.

Semoga ini bisa diterapkan di TPQ dimanapun berada, karena pendidikan yang sesungguhnya tidak hanya mentrasfer Ilmu saja. Awalnya barangkali penuh tantangan tapi ini bisa menjadi potensi yang luar biasa untuk mencetak generasi yang berakhlaqulkarimah dan Qurani.

Artikel ini disusun oleh Owner Depot Iqro Assalam
Berbagi ilmu bisa hubungi WA 0813-8119-7544.

Ikuti terus artikel di Blog Depot Iqro Assalam,  bila manfaat share ke sahabat yang lain.

artikel tentang manajemen TPQ

Materi Manajemen Organisasi TPQ : Strategi Keuangan TPQ


Banyak dikeluhkan oleh pengurus TPQ merasa kekurangan dana. Hal tersebut dikarenakan banyak alasan. Paling banyak karena kebanyakan TPQ sangat bergantung pada bantuan dari Takmir Masjid. Bantuan dana dari takmir masjid terkadang hanya cukup untuk membayar honor ustadz. Padahal TPQ seringkali punya program kegiatan yang lain yang membutuhkan dana cukup banyak.

Setidaknya ada beberapa sumber keuangan TPQ.
1. Takmir masjid.
2. Infaq santri atau SPP.
3. Infaq donatur.
4. Event kegiatan berbayar semacam pelatihan atau lomba.

Dari 4 sumber keuangan TPQ, sebagian besar mengandalakan point 1 dan 2 yaitu Takmir Masjid dan Infaq santri. Padahal ada sumber lain bisa dioptimalkan yaitu Infaq donatur dan event kegiatan.




Sumber dari Takmir Masjid hampir semua TPQ menjadikan sumber pemasukan utama. Jadi saya pikir sudah tidak perlu dibahas. Kalau Sumber dari santri bentuk SPP hampir sama dengan sekolah. Akan tetatpi bisa dibuat program yang tidak mengikat seperti program gemar beriinfaq yang setiap santri bisa diajak berinfaq setiap datang ngaji. Hal ini menjadikan santri tidak terbebani dengan dana SPP,

Infaq donatur bisa digali dengan cara para pengelola TPQ menyusun semacam proposal yang menarik para donatur untuk menyumbangkan hartanya untuk kegiatan TPQ. Pengurus bisa menyusun proposal yang bagus dengan dilengkapi :
1. Program kerja selama 1 periode ( 1-3 tahun ).
2. Kebutuhan dana sesusai periode tersebut.
3. Foto dokumentasi kegiatan TPQ.
4. Program feedback yang didapatkan donatur ketika mereka menjadi donatur tetap TPQ.

4 hal tersebut bisa dibuat semenarik mungkin supaya para donatur memberikan kepercayaan pada para pengelola TPQ untuk mengelola sumbangan. Pengelola TPQ harus memegang kepercayaan apabila donatur memberikan bantuannya.

Sumber dana yang jarang digali oleh para pengelola TPQ adalah membuat event. Event yang berhubungan dengan TPQ bisa seperti lomba antar TPQ. Event yang lain bisa berupa pelatihan-pelatihan berbayar. Dari setiap kontribusi peserta pengelola TPQ bisa mendapatkan keuntungan untuk menambah KAS TPQ. Dari event juga bisa mendapat dana dari para sponshor.

Jadi sebenarnya mudah saja pengelola TPQ apabila ingin menambah KAS TPQ. Butuh kreatifitas dan keberanian dari para pengelola TPQ. AKhirnya mari kita jadikan TPQ sebagai pusat belajar yang dikelola secara profesional. Semoga tulisan ini bermanfaat dan bisa mengispirasi para pengelola TPQ.

#strategiKuangan #SumberKeuangan #TPQ

Baca Juga Artikel Manajemen TPQ.
1. Manajemen Kelas TPQ.
2. Struktur Organisasi TPQ.
3. Manajemen Masjid.

Produk Penunjang Belajar di TPQ
1. Buku Iqro Aneka Jenis.
2. Buku Prestasi Santri.
3. Iqro Peraga Klasikal.
4. CD DVD Administrasi dan Materi TPQ.

Materi Manajemen TPQ : Struktur organisasi TPQ


Pada materi Manajemen setelah perencanaan adalah pengorganisasian. Perencanaan yang baik dan lengkap tentu harus dijalankan. Organisasi terdiri dari orang-orang yang siap menjalankan program yang sudah direncanakan.

Berikut contoh struktur organisasi standar

Penasehat :
Orang yang dianggap berpengalaman dan punya pengaruh.
Direktur TPQ
Orang yang memiliki jiwa kepemimpinan dan mampu mengelola Sumber daya TPQ.
Sekretaris
Orang yang memiliki kemampuan administrasi.
Bendahara
Orang yang mampu mengelola dan menyimpan dana.
Seksi bidang kurikulum
Orang yang memiliki  pengetahuan tentang materi pelajaran TPQ.
Seksi bidang kesantrian
Orang yang mempunyai  kedekatan dengan santri dan bisa menggerakkan santri melaksanakan program TPQ.
Seksi bidang sarana prasarana
Orang yang memnginventaris dan mencatat kebutuhan perlengkapan belajar di TPQ.
Seksi bidang usaha dana
Orang yang mengusahakan pemasukan dana untuk operasional TPQ.

Catatan :
Struktur organisasi tersebut bersifat fleksibel sesuai Sumber Daya yang dimiliki TPQ. Lebih lengkap lebih baik. Paling penting organisasi harus rampung dan bisa menjalankan program secara efektif.

Demikian materi Manajemen pengorganisasian TPQ.  Semoga bermanfaat dan bisa di share lebih banyak.
Ditulis oleh team Manajemen Depot Iqro Assalam Onlineshop
Hubungi 0813-8119-7544

#StrukturOrganisasi # OrganisasiTPQ


Ice breaking : #Seri Game Edukatif Anak 4 : menyanyikan lagu ajakan ngaji


Sahabat guru,  ustadz dan ustadzah mari kita lanjutkan seri game Edukatif Anak. Kami akan menyampaikan permainan Anak sederhana dengan lagu. Lagu ini dinyanyikan oleh pengajar terlebih dahulu kemudian mengajak anak dikelas ikut menyanyikannya.

Berikut syair lagu yg dinyanyikan dengan nada lagu daerah jawa cublak-cublak Suweng.

Judul : Ayo-ayo ngaji
Versi jawa

Ayo-ayo ngaji
Ngaji ne sing tenanan
Ora Pareng gojekan
Lungguhe anteng-antengan
Sing rame Konco ne syetan
Bismillah ayo Ngaji,  Bismillah ayo ngaji




Versi bahasa Indonesia

Ayo-ayo ngaji
Ngajinya sungguh-sunguh
Tak boleh canda tawa
Duduknya tenang-tenangan
Yang rame Temennya syetan
Bismillah ayo Ngaji, Bismillah ayo ngaji

Demikian lagu yg bisa dinyanyikan diawal sebelum Ngaji dimulai. Tujuannya agar anak-anak siap berdoa dan siap mengaji. InsyaAllah anak akan terkondisikan.

Selamat mencoba
Game Anak,  permainan anak,  ice breaker, lagu anak,  lagu jawa, lagu TPA,  lagu TPQ.

Bila permainan ini bermanfaat share ke teman dan sahabat lain y.
Nantikan game seru yg lain di www.depotiqroassalam.com

Info produk Call HP 0813-8119-7544

Baca Artikel yang lain :
1. Ice Breaker Membuka doa.
2. Manajemen Kelas TPQ.
3. Dowload Gratis Mewarnai Kaligrafi.

Ice breaking : #Seri Game Edukatif Anak 3 : Membuka Kelas dengan Doa


Sahabat guru, ustadz dan ustadzah dimanapun berada, kita lanjutkan belajar permainan untuk membuka kelas.  Permainan kali ini dilakukan untuk mengawali doa.
Tujuan permainan :
1.  Anak terkondisikan untuk memulai doa.
2.  Anak memahami gerakan sholat.

Cara permainannya :
Pertama
Guru mencontohkan gerakan dan diikuti oleh siswa atau santri.

Kedua
Gerakan dua tangan membentuk kubah sambil menyebutkan "ini Masjid"

Ketiga
Gerakan telunjuk tangan kanan dan kiri sambil menyebutkan "ini imamnya"

Keempat
Gerakan tangan membuka 5 jari tangan kanan dan kiri sambil menyebutkan "ini jamaahnya"

Kelima
Gerakan tangan seperti takbir sambil menyebutkan "Takbiratul Ikram"

Keenam
Gerakan tangan seperti ruku sambil menyebutkan "ruku"

Ketujuh
Gerakan tangan ditegakkan sambil menyebutkan "i'tidal"

Kedelapan
Gerakan tangan seperti sujud menelungkup sambil menyebutkan "sujud"

Kesembilan
Gerakan dua tangan mengenal jari jempol disatukan sambil menyebutkan "duduk diantara dua sujud"

Kesepuluh
Gerakan telunjuk tangan kanan mengacunhkan seperti tahiyat sambil menyebutkan "tahiyat akhir"

Kesebelasan
Gerakan tangan kanan membuka di ikuti tangan kiri sambil menyebutkan "salam kekanan,  salam kekiri"

Keduabelas
Gerakan tangan menengadah seperti doa sambil menyebutkan "berdoa"

Setelah selesai langsung ajak anak berdoa mau belajar.

Demikian permainan Anak untuk mengawali doa. Permainan Anak ini bisa membantu anak lebih siap memulai belajar.  Semoga bermanfaat,  jangan lupa share sebanyak2nya ke seluruh sahabat guru,  ustadz dan ustadzah dimanapun berada. Nantikan game berikutnya.  Ikuti terus Blog Depot Assalam.

Game Anak, permainan anak, ice breaker, membuka kelas, Guru pintar.
#game #ngaji #ngajiyuk #ngajibareng #permainananak #icebreaker

Disusun oleh team Depot Iqro Assalam Onlineshop 0813-8119-7544

Manajemen Masjid


Masjid sebagian tempat ibadah juga harus difungsikan sebagai pusat dakwah,  pendidikan  dan pemberdayaan umat.
Ada tiga tahapan Masjid
1. How to image.
2. How to manage.
3. How to maka success.

Langkah-langkah
1.  Menentukan wilayah Da'wah.
2.  Melakukan pendataan Jamaah.
3.  Merencanakan Kegiatan.
4.  Mensosialisasikan kegiatan.
5.  Membuat laporan kegiatan.

Prinsip Manajemen
1.  Melayani.
2.  Memahamkan.
3.  Mensosialisasikan.
4.  Mempertanggungjawabkan.

Bentuk pelayanan.
1.  Kesehatan.
2.  Pendidikan.
3.  Kesenian.
4.  Sosial.
5.  Ibadah.
6.  Olahraga.

Strategi Pelayanan
1.  Harus jeli membidik potensi dalam masyarakat.
2.  Harus pandai melihat peluang yang ada dalam masyarakat.
3.  Harus cermat melihat kebutuhan masyarakat.

Pembinaan
Tujuan :
1.  Memahamkan warga tentang Sistem Islam.
2.  Meningkatkan peran warga dimasjid.
3.  Mempererat ikatan yang sudah terbentuk.
4.  Terbentuknya masyarakat yg madani.

Strategi Pembinaan
Mulai dari yang :
1.  Paling sederhana.
2.  Paling mudah.
3.  Paling ringan.

Semoga bermanfaat materi tersebut untuk memakmurkan Masjid di Indonesia. Bantu share sebanyak-banyaknya ke seluruh umat islam.

Sumber :
Materi pelatihan Manajemen Masjid DPD BKRMI Kabupaten. SLEMAN.

Jual Buku Iqro Aneka Jenis dan ukuran

Buku iqro perjilid, Buku iqro satu bandel, Buku iqro dan Juzamma, Buku iqro buram, Buku iqro HVS. Buku iqro jilid 1, Buku iqro jilid 2, Buku iqro jilid 3, Buku iqro jilid 4, Buku iqro Jjilid 5, Buku iqro jilid 6.

Berikut ini macam-macam jenis Buku Iqro :


buku iqro jilid 1iqro jili 2 iqro jilid 3 jilid 4 jilid 5 jilid 6
Spesifikasi :
Buku Iqro plus Juz Amma berisi iqro jilid 1, jilid 2, jilid 3, jilid 4, jilid 5, jilid 6.
Jadi satu dengan Juz Amma atau Juz 30 Al-Quran.

Harga ukuran kecil Rp. 7000
Harga ukuran besar Rp. 14.500
ringkasan buku iqro jilid 1jilid 2 jilid 3 jilid 4 jilid 5 jilid 6
Spesifikasi :
Buku Iqro Klasikal berisi iqro jilid 1, jilid 2, jilid 3, jilid 4, jilid 5 dan jilid 6.
Buku iqro ini lebih tipis dari buku iqro 1 bandel.
Isinya lebih ringkas.
Cocok untuk belajar iqro untuk dewasa.

Harga ukuran kecil Rp. 2750
Harga ukuran besar Rp. 5500
Buku iqro per jilid pisah iqro 1 iqro 2 iqro 3 iqro 4 iqro 5 iqro 6
Spesifikasi :
Buku iqro perjilid adalah buku iqro yang terpisah anatar iqro jilid 1, jilid 2, jilid 3, jilid 4, jilid 5, jilid 6.
cocok untuk kelas iqro anak-anak.

Harga ukuran kecil Rp. 2000
Harga ukuran besar Rp. 3750

1 paket kecil Rp. 12.000
1 paket besar Rp. 22.500


Buku iqro 1 bandel iqro 1 iqro 2 iqro 3 iqro 4 iqro 5 iqro 6 jadi satu
Spesifikasi :
Buku iqro satu bandel jilid 1, jilid 2, jilid 3, jilid 4, jilid 5, jilid 6. dijadikan satu bandel tidak terpisah.

Harga ukuran kecil Rp. 6750
Harga ukuran besar Rp. 12.500



Iqro ukuran besar jilid 1 jilid 2 jilid 3 jilid 4 jilid 5 jilid 6 jadi satu
Spesifikasi :
Iqro peraga klasikal iqro jilid 1, jilid 2, jilid 3, jilid 4, jilid 5, jilid 6.
Iqro ukuran besar bisa digunakan untuk 1 kelas.
ukuran 48 cm x 64 cm isi 42 lembar.

Harga Rp. 120.000



Depot Iqro Assalam menyediakan stok sampai ribuan. Bisa untuk reseller maupun kegiatan sosial.
cara memesan tinggal hubungi CS melalui HP/ WA 082133631419






Ice breaking : #Seri Game Edukatif Islam : Tepuk Lawan Syetan

Ice breaker tepuk tepuk anak berisi tepuk lawan syetan

Ketika akan memulai Ngaji,  biasanya ustadz akan mengajak untuk berdoa bersama. Akan tetapi seringkali anak-anak sulit sekali dikondisikan. Salah satu permainan yang mudah untuk dilakukan adalah mengajak anak bermain tepuk.




Cara permainannya :
Ajak langsung anak-anak dengan tepuk lawan Syetan.

Tepuk Lawan Syetan
Xx Syetan x x syetan
Xx Kita lawan x x kita lawan
Xx Baca doa
Kita menang x x kita menang
Alhamdulillah

Sertai lah dengan gerakan supaya anak-anak  bersemangat.
Syetan bentuk tangan seperti bikin tanduk.
Kita lawan bentuk tangan mengepall seperti  orang mau memukul.
Baca Doa bentuk tangan seperti orang berdoa.
Kita menang bentuk tangan ke atas seperti  meraih kemenangan.
Alhamdulillah bentuk tangan mengusap muka.

Demikian permainan sebelum belajar atau Ngaji. Apabila bermanfaat silahkan share ke sahabat,  saudara dan handaytolan.

Tepuk tangan,  Tepuk anak,  Tepuk seru, Permainan anak, Anak islam, Game Edukatif, Game, Edukatif, Permainan.

#permainananak #gameanak #anaksholeh #AnakIslam #Pelajaran #AgamaIslam #funlearning

Seri Game Edukatif disusun oleh team Depot Iqro Assalam
Video kumpulan icebreaker bisa dilihat di Channel youtube Assalam Tv.